SimpliDOTS LogoSimpliDOTS Logo
  • Solusi
  • Industri
    • FMCG
      • Food & Beverages
      • Personal Care & Beauty
      • Tobacco
    • Building Materials
    • Office & Business Supplies
    • Auto Parts
    • AMDK
    • Others
  • Produk
    • Distribution Management System
    • Sales Automation Platform
    • Canvassing
  • Blog
  • Tentang Kami
Hubungi Kami
Distribusi, Last Mile Delivery, Logistik, Route Optimization, Sales Dan Distribusi, Software, Supply Chain, Teknologi

Route Planner: Sistem Untuk Membuat Rute Jadi Efektif Dengan Mudah

January 21, 2022 Admin Doxa Comments Off on Route Planner: Sistem Untuk Membuat Rute Jadi Efektif Dengan Mudah
route planner membuat rute delivery lebih efektif scaled 1

Dalam usaha menjalankan bisnis dan proses mengembangkannya, setiap pelaku bisnis tentu memiliki banyak pertanyaan terkait biaya transportasi yang terus meningkat, bagaimana cara memberikan layanan pelanggan yang lebih baik, atau solusi untuk meningkatkan produktivitas bisnisnya

Salah satu solusi yang ditawarkan untuk mengatasi kekacauan dan menghemat waktu yang terbuang untuk membuat rute, atau melacak armada transportasi, dan bahkan cara membuat pengelolaannya menjadi lebih sistematis adalah route planner. 

Route planner mulai berkembang pesat dan digunakan oleh para pelaku bisnis terutama dalam industri distribusi dan rantai pasok karena bisa memudahkan pekerjaan membuat rute yang efektif, mengelola armada dengan lebih tersistem, dan tentu saja menghemat waktu dan biaya.

Apa itu Route Planner?

Route Planner adalah software yang memudahkan proses membuat rute paling efektif serta mengelola armada transportasi dengan lebih sistematis dan terjadwal dengan baik.

Pada dasarnya ada berbagai cara dalam membuat perencanaan rute yakni dengan pena dan kertas atau memakai Excel (Spreadsheet). Namun kedua cara itu merupakan cara manual yang sering kali terdapat kesalahan selain tentunya menghabiskan banyak waktu.

Dengan berkembangnya teknologi dalam dunia bisnis munculah solusi untuk mengatasi permasalahan cara manual tadi yakni dengan menggunakan software route planner.

Dengan menggunakan aplikasi perencanaan rute seperti Delivery & Route Optimization dari SimpliDOTS proses merencanakan rute efektif jadi semakin mudah. Aplikasi tersebut bisa memberikan opsi rute paling optimal untuk dilalui yang akan menghemat waktu dan biaya terutama pada biaya transportasi.

Sebagai gambaran ringkas, misalnya Anda mengirim seorang driver untuk mengantarkan barang ke tempat yang baru dan tidak dikenal, dengan menggunakan Delivery & Route Optimization algoritma canggihnya dapat mengidentifikasi dan memberikan rute terbaik untuk pengantaran Anda.

Bagaimana Route Planner Dapat Menjadi Solusi Bagi Distribusi Anda yang Mahal

Perencanaan rute sangat penting untuk memberikan kenyamanan lebih bagi semua pengemudi Anda dan meningkatkan produktivitas bisnis. 

Proses ini sangat penting untuk setiap perusahaan dengan kebutuhan logistik, pengiriman, rute pengiriman, atau jadwal bisnis atau layanan lapangan. Ada beberapa alasan terbaik untuk memiliki perencanaan rute pengemudi pengiriman dalam bisnis Anda.

Route Planner Bisa Memangkas Biaya Transportasi

Biaya transportasi yang tinggi merupakan masalah terbesar yang harus diatasi pebisnis. Untuk mengatasi tantangan tersebut, Anda perlu menyertakan solusi pengoptimalan rute dalam bisnis Anda agar memiliki jadwal dan pengiriman yang efisien dan efektif. 

meningkatkan-kinerja-driver-dengan-route-planner

Software ini membantu Anda mengurangi bahan bakar, tenaga kerja, dan, yang paling penting, biaya perawatan kendaraan, dan mengoptimalkan biaya pengiriman.

Baca Juga: Tips Menurunkan Biaya Distribusi

Memberi Pelanggan Pengalaman yang Lebih Baik

Pengalaman pelanggan yang baik adalah kunci kesuksesan setiap bisnis. Penting diketahui bahwa pelanggan menginginkan pengiriman yang lebih cepat akurat dibarengi dengan waktu respons yang cepat. 

Route planner membantu Anda untuk menangani jadwal yang ketat dan membuat perubahan pada rute tanpa memengaruhi keseluruhan jadwal Anda. Ini merupakan peningkatan dalam layanan yang Anda miliki dan akan memberikan pelanggan pengalaman yang baik.

Mengatur Perencanaan yang Lebih Baik

Ada kalanya bisnis Anda akan terlibat dalam pengantaran beberapa pesanan ke banyak tujuan dalam satu hari, dan karena itu perencanaan yang baik sangat penting. 

Membuat strategi perencanaan yang lebih baik memudahkan Anda mengelola pengiriman ke beberapa tujuan dengan cepat dan efisien. Anda akan menghemat lebih banyak waktu di jalan dan dapat mencapai semua tujuan Anda.

Produktivitas Bisnis Meningkat

Setiap bisnis memiliki banyak tugas yang setiap hari harus diselesaikan. Terlebih lagi jika bisnis Anda menangani industri distribusi yang harus mengelola kegiatan seperti mengelola barang yang keluar masuk, pemenuhan pesanan dan layanan transportasi.

Aplikasi perencanaan rute yang tepat dan akurat seperti Delivery & Route Optimization (RO) mengatasi tantangan tersebut.  RO memberikan visibilitas real-time ke dalam operasi pengiriman dan perilaku pengemudi.

pesanan-lebih-cepat-sampai-dengan-route-planner

Route planner akan  memastikan bahwa bisnis Anda mencapai semua titik tujuan dan mengatur pemberhentian secara efisien berdasarkan lokasi yang telah ditetapkan.

Kelola Armada Transportasi dan Rencanakan Rute Optimal dengan Delivery & Route Optimization

Seperti telah dijelaskan di atas software route planner merupakan solusi atas biaya transportasi yang semakin tinggi. Delivery & Route Optimization dapat membantu Anda mengelola pemenuhan pesanan dari mulai jadwal kunjungan, perencanaan rute, hingga monitoring armada secara real-time.

Langsung coba demo dan konsultasi gratis di sini, Anda akan dibimbing oleh expertise dari kami.

Jangan lupa follow instagram simplidots untuk promo menarik dan informasi terbaik lainnya.

  • delivery order
  • Route Management
  • route map
  • Route Optimization
  • Route Plan
  • route planner
Admin Doxa

Post navigation

Previous
Next

Search

Categories

Tags

Accounting Aplikasi Distribusi aplikasi distributor Application Bisnis Distribusi Business CRM Customer Relationship Management Delivery Management Delivery Route Management Delivery Route planning Distribusi Distribution Distribution App Distribution Management Distributor Field force General Trade Inventory Inventory Management Manajemen gudang Manajemen stok Marketing Mobile App Permanent Journey Plan Perusahaan Distribusi Platform Principle Route Plan Route Planning SaaS Sales Force Automation Sales Force Management Sales Force Route Planning Sales KPI Sales performance monitoring SAP SFA Simplidots Software as a Service Software Distribusi Strategi pemasaran Supply Chain Supply Chain Management Warehouse Management

Related posts

Route Optimization
Route Optimization

Route Optimization dan SFA SimpliDOTS, Produktivitas PT Adyajati Lestari Pesat hingga 90%

May 11, 2025 Detty Comments Off on Route Optimization dan SFA SimpliDOTS, Produktivitas PT Adyajati Lestari Pesat hingga 90%

Route Optimization – Berbicara tentang dunia distribusi, khususnya di sektor Fast Moving Consumer Goods (FMCG), kita tahu bahwa kecepatan saja tidak cukup. Ada banyak faktor penting yang harus berjalan beriringan, seperti ketepatan pengiriman, efisiensi operasional, sampai kemampuan membaca kondisi pasar secara real-time. Nah, itulah tantangan besar yang dihadapi banyak distributor, termasuk PT Adyajati Lestari (AJL) […]

1. Optimisasi Rute Untuk Perusahaan Distribusi Itu Penting Lho Kenapa Ya
Blog SimpliDOTS, Distribusi, Route Optimization

Optimisasi Rute Untuk Perusahaan Distribusi Itu Penting Lho, Kenapa Ya?

March 7, 2022 Admin Doxa Comments Off on Optimisasi Rute Untuk Perusahaan Distribusi Itu Penting Lho, Kenapa Ya?

Ketika perusahaan distribusi punya puluhan, bahkan ratusan toko atau retailer yang harus dikunjungi, maka delivery driver route planner adalah solusi ideal agar semua pengiriman barang berjalan lancar. Bayangkan, bagaimana jika sopir truk harus membuat sendiri rencana rute yang akan dilalui secara manual? Tentunya, kurang efisien dan memakan waktu, kan! Padahal, hampir sebagian besar industri, upah […]

Sofftware route optimization memudahkan distribusi scaled 1
Bisnis, Distribusi, Fast Moving Consumer Goods (FMCG), Last Mile Delivery, Pelayanan, Route Optimization, Teknologi

Software Route Optimization Mudahkan Perencanaan Rute

December 29, 2021 Admin Doxa Comments Off on Software Route Optimization Mudahkan Perencanaan Rute

Dalam setiap rantai pasokan, transportasi memainkan peran penting terutama untuk barang-barang yang membutuhkan penanganan lebih khusus karena mudah rusak ataupun kecepatan pelayanan pengantaran. Persaingan pasar hari ini terutama dalam dunia distribusi sangat membutuhkan software route optimization yang bisa mengoptimalkan layanan transportasi. Karena dalam kasus ini sistem atau manajemen transportasi yang tidak efisien dapat menimbulkan kerugian […]

SimpliDOTS Logo

Powered by:

Solusi

  • Sales Automation Platform
  • Distribution Management System
  • Delivery Route Optimization
  • Smart Portal
  • Retail
  • Canvassing

Industri

  • FMCG
  • Building Material
  • Business Supply
  • Auto Parts
  • Industri Lain

Perusahaan

  • Tentang Kami
  • Karir
  • Kebijakan dan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Panduan DMS
  • Panduan SAP
  • Fitur Terbaru DMS
  • Fitur Terbaru SAP
  • FAQ
  • Simpli Agent

Informasi

  • Blog
  • Hubungi Kami

Kantor

Gedung Bursa Efek Indonesia Tower 1, Level 3, Suite 304, SCBD, Jakarta Selatan 12190

Hubungin Sales

  • [email protected]
  • +62853 - 7370-4528
  • (021) 5010 6260 ext 1250

© Copyright 2025 PT Simpli Inovatif Mandiri. All Rights Reserved.

WhatsApp Icon

Dapatkan Solusi Distribusi dari SimpliDOTS untuk Menjadi Distributor Masa Kini

WA Float